Olahraga

Omar Al Ali Wasit Asal Timur Tengah Akan Pimpin Laga Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ruangkaji.id – Laga seru antara Indonesia dan China pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C akan dipimpin oleh wasit asal Timur Tengah, Omar Al Ali, dari Uni Emirat Arab. Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung pada 15 Oktober 2024, pukul 19.00 WIB, di Stadion Qingdao, China.

Omar Al Ali bukanlah nama asing dalam dunia sepak bola Asia. Wasit Omar Al Ali inilah yang memimpin laga Bahrain vs Australia pada pertandingan lalu di mana ia membantu Bahrain meraih kemenangan 1-0 atas Australia. Kini ia diharapkan dapat menghadirkan keadilan dalam laga mendatang agar sportifitas dan integritas tetap terjaga mengingat ini adalah laga penting bagi kedua tim terkhusus bagi timnas Indonesia Sendiri.

Namun, atmosfer menjelang pertandingan ini sedikit terasa tegang, mengingat pengalaman buruk Indonesia di bawah pengawasan wasit asal Timur Tengah sebelumnya. Saat bertandang ke Bahrain, Timnas Indonesia dipimpin oleh wasit Ahmed Al Kaf, yang mendapat sorotan karena beberapa keputusan kontroversialnya. Keputusan pelanggaran yang meragukan dan tambahan waktu yang lebih lama dari yang seharusnya membuat Timnas merasa dirugikan.

Dengan catatan tersebut, harapan tinggi disematkan kepada Omar Al Ali untuk memberikan keputusan yang adil dan transparan, mengingat betapa krusialnya laga ini bagi kedua tim dalam usaha mereka menuju Piala Dunia. Pertandingan Indonesia vs. China ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang adu strategi, tetapi juga sebuah uji integritas bagi para pengadil lapangan.

Mari kita saksikan bersama bagaimana laga ini akan berlangsung dan apa yang akan ditentukan oleh sang pengadil.

BACA JUGA: Timnas Indonesia Harus Puas Berbagi Poin Dengan Bahrain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

Copy link
Powered by Social Snap