Diskusi Umum Fokal IMM Labura Season ke-2 Lahirkan Dua Rekomendasi untuk PD Muhammadiyah Labura
Forum Komunikasi Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (Fokal IMM) Labuhanbatu Utara kembali menggelar Diskusi Umum Season ke-2 yang berlangsung dengan penuh antusias dan gagasan kritis. Kegiatan ini menjadi ruang intelektual bagi alumni IMM untuk merespons isu-isu strategis daerah dan persyarikatan.
Diskusi ini dihadiri oleh kader dan alumni IMM tersebut membahas peran strategis Muhammadiyah dalam pembangunan sosial, pendidikan, dan kesehatan di Labuhanbatu Utara. Dari hasil diskusi, Fokal IMM Labura melahirkan dua rekomendasi penting yang akan disampaikan kepada Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Labuhanbatu Utara.
Rekomendasi pertama menekankan pentingnya penguatan dan pengembangan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM), khususnya di bidang pendidikan yaitu Pendirian PTM dan kesehatan (Pelayanan Kesehatan), sebagai bentuk kontribusi nyata Muhammadiyah dalam menjawab kebutuhan masyarakat Labura. Fokal IMM menilai bahwa PDM Labura memiliki potensi besar untuk memperluas peran strategis tersebut.
Rekomendasi kedua mendorong PDM Muhammadiyah Labura agar lebih membuka ruang kolaborasi dengan kader muda dan alumni IMM dalam perumusan gagasan, penguatan gerakan dakwah, serta pengembangan program-program inovatif yang berdampak langsung bagi masyarakat.
Bendahara Fokal IMM Labura IMMawan M.Syahripin yang Juga Kandidat Doktor Di UIN Sumatera Utara, dalam keterangannya “menyampaikan bahwa diskusi ini merupakan bagian dari komitmen Fokal IMM untuk terus hadir sebagai mitra strategis persyarikatan. Fokal IMM siap memberikan kontribusi pemikiran dan tenaga demi kemajuan Muhammadiyah dan Labuhanbatu Utara,” ujarnya.
Diskusi Umum Fokal IMM Labura Season ke-2 ini diharapkan menjadi awal dari lahirnya sinergi yang lebih kuat antara alumni IMM dan PDM Muhammadiyah Labura dalam membangun persyarikatan yang progresif dan responsif terhadap tantangan zaman.
Dalam kesempatan ini hadir Tokoh Labura H. Ali Tambunan Yang Juga Pimpinan Daerah Labura Korbid bidang Pendidikan.

